Diduga Gudang Tempat Penimbunan BBM di Kawasan Auduri 1 Penyengat Rendah Bebas Beroperasi

oleh

InvestigasiMabes.com l – Aktivitas diduga gudang minyak secara ilegal yang terletak tepatnya jl. depati purbo kawasan auduri 1 kelurahan penyengat rendah, kecamatan telanaipura, terlihat sangat bebas dan lancar beroperasi.

Bedasarkan hasil dari informasi yang dihimpun, aktivitas diduga gudang minyak secara ilegal ini tidak lah terlihat, dikarnakan adanya aktivitas bengkel yang menjadi penutupnya.

Saat media headlinesriwijaya.com berada dilokasi, tak heran terlihat hiilir mudik diduga truk pengangkut minyak olahan bayat keluar dari gudang tersebut. Dan hal ini menambah pemandangan mata (red) dan penciuman (red) aroma minyak yang menyengat diudara.

Informasi yang didapat juga menyebutkan ke bahwa pemilik gudang diduga berinisial (R)

Saat dikonfirmasi via WhatsApp persoalan lokasi gudang tersebut Lurah Penyengat Rendah membalas pesan Iyo bg masih penyengat rendah.

Selanjutnya saat ditanyai persoalan gudang tersebut diduga dijadikan tempat penimbunan BBM secara ilegal, lurah penyengat rendah kota jambi ini menjawab Sayo dak tau bg ado gudang di situ, setahu sayo itu, menurut keterangan yang jualan depan tu bengkel mobil bg laporannyo🙏

“Laporan RT jgo dak ado bg itu di jadikan penimbunan minyak ilegal 🙏”balasnya.

Tidak sinkronnya informasi sosial control (red) dan lurah setempat memberikan tanda tanya yang sangat besar terhadap apa yang di dapat saat investigasi dilapangan dengan apa yang disampaikan pemangku diwilayah tersebut.

Sampai berita ini diterbitkan belum ada keterangan pasti dari pengusaha bengkel ataupun pengusaha diduga gudang penimbunan BBM secara Ilegal tersebut. Dan ini masih menjadi pantauan investigasi tim media dari hasil (red) mengkonfirmasi lurah setempat. (Red).