InvestigasiMabes.com | Pekanbaru — Akibat curah hujan yang tinggi beberapa hari ini BMKG angkat suara perihal cuaca Ekstrem yang akan dialami beberapa kabupaten di provinsi Riau.
Ada beberapa wilayah provinsi RIAU yaitu Kota Pekanbaru, Kota Dumai, Kab. Kepulauan Meranti, Kab. Bengkalis, Kab. Rokan Hulu, Kab. Kampar, Kab. Pelalawan, Kab. Kuantan Singingi, dan Kab. Indragiri Hilir, Jumat (19/4/2024).
Prakiraan BMKG bahaya bencana yang akan terjadi Hujan Deras, Banjir, Tanah Longsor, Angin Kencang, Puting Beliung, serta Hujan Es, hal tersebut diperkirakan terjadi tanggal 16 – 21 April 2024.
BMKG Pekanbaru sebagai Koordinator Wilayah Riau menghimbau masyarakat dan instansi terkait agar senantiasa waspada terhadap kecepatan angin dan potensi cuaca ekstrem berupa hujan disertai Petir dan Angin Kencang selama sepekan ke depan.
Cuaca ekstrem masih mengancam sebagian besar wilayah Indonesia hingga April mendatang.
Masyarakat diminta waspada dan siap-siaga akan potensi terjadinya bencana hidrometeorologi.
“Cuaca ekstrem ini dapat terjadi selama periode puncak musim hujan yaitu di bulan Januari dan April,” dikutip dari Himbauan Ketua BMKG beberapa bulan yang lalu.
Sehingga potensi hujan lebat hingga sangat lebat, angin kencang, dan gelombang tinggi masih memiliki peluang yang tinggi terjadi di sebagian besar wilayah Indonesia.
Masyarakat juga dihimbau untuk memantau cuaca terkini serta peringatan cuaca ekstrem melalui website https://nowcasting.BMKG.go.id/ bisa juha mengikuti mesia sosial BMKG Kabupaten Riau di instagram @infocuacariau dan saluran telpon serta nomor whatsapp 08117600063
(YC).