Polsek Marbau Kec. Marbau Melakukan Pengerebekan Di Berapa Titik Yang Diduga Menjadi Sarang Narkotika Gol I Jenis Sabu

oleh

InvestigasiMabes.comLabuhanbatu Utara | Kamis 10 April 2025 Kapolsek Marbau AKP Zulkifli memberikan Instruksi Dadakan kepada semua personel Marbau untuk melakukan Pengerebekan rumah dan titik lainnya yang diduga menjadi sarang narkotika jenis sabu-sabu .

 

Selain memberikan Instruksi Dadakan tersebut Kapolsek Marbau AKP Zulkifli semua handphone milik personil Polsek Marbau segera dikumpulkan.

 

Usai Kapolsek Marbau memberikan Instruksi Dadakan tersebut semua personel Polsek Marbau langsung Perintahkan menuju ke arah titik-titik yang diduga menjadi sarang narkotika jenis sabu-sabu yang dipimpin Wakapolsek marbau IPTU Muliayadi bersama Kanit Reskrim Polsek Marbau IPDA Poriaman SH.MH.

 

Hasil pengerebekan dibeberapa titik yang dilakukan didesa Marsel dusun V tidak ditemukan sama sekali transaksi ataupun pemakai diwilayah tersebut yang disaksikan oleh kadus dusun V Husin Siregar desa Marsel.

Lanjut hasil penggerebekan kedua di desa lobu Rampah hingga dilakukan penggeledahan rumah yang diduga menjadi bandar narkotika jenis sabu namun tidak ditemukan Bandar dan pengguna narkotika jenis sabu sebagai barang bukti .

 

(Zul Munthe)

Related Posts